Semanu, 27-28 Juni 2024 – Pimpinan Ranting Muhammadiyah Nitikan mengadakan rapat kerja yang berlangsung pada 27-28 Juni 2024 di TK ABA An-Nur Serpeng Lor, Pacarejo, Kec. Semanu, Kabupaten Gunung Kidul. Rapat ini menjadi menjadi bagian penting organisasi, terutama dalam rangka merancang program kerja jangka pendek maupun jangka panjang selama lima tahun ke depan. Program kerja yang disusun tentu diharapkan dapat meningkatkan efisiensi dan efektivitas serta memberi dampak yang lebih baik bagi organisasi dan umat pada umumnya.

Rombongan berangkat dari kantor PRM Nitikan di kompleks Masjid Muthohhirin secara bergelombang. Rombongan pertama berangkat ba'da shalat Asar hingga rombongan terakhir berangkat setelah shalat Magrib. Pembukaan rapat kerja dimulai sekitar pukul 20.00 wib dan diikuti oleh pengurus PRM Nitikan beserta tamu undangan, seperti perangkat dusun Serpeng dan Takmir Mushola dan Pimpinan Ranting Muhammadiyah setempat. Ketua PRM Nitikan, Bapak Eko Wahtu Prasetyo dalam sambutannya menekankan pentingnya kolaborasi dan inovasi dalam perencanaan program kerja. Program kerja hendaknya disusun secara realistis sehingga mudah dilaksanakan sehingga bermanfaat untuk umat, begitu ujarnya.

Setelah acara pembukaan, rapat pleno resmi dimulai pada pukul 21.00 wib. Agenda utama rapat pleno kali ini adalah membahas hasil dari rapat komisi yang telah dilaksanakan sebelumnya oleh masing-masing majelis dan lembaga. Secara bergantian majelis dan lembaga mempresentasikan rencana kegiatan, strategi implementasi hingga anggaran biaya yang dibutuhkan dan kemudian dibahas dan disepakati bersama oleh peserta rapat.